Tanpa Harga Diri

Senin, 14 Desember 2009

Dalam sehari...
miliaran rupiah mengalir ke negeri tetangga
sungai, derum mesin kapal dan ribuan ton kayu
jadi saksi hilangnya harga diri
karena kiblat kita adalah uang
sedang belantara adalah peluang
menghamba kepada para cukong
yang tersenyum puas menyaksikan
hektar demi hektar hutan menangis berkepanjangan

Kalimantan tak lagi jadi ladang oksigen
Sumatera tak lagi tempat tadah air hujan
Jawa makin merana dan kelebihan beban
Papua menangis kesepian
bongkahan mas dan tembaganya bertumpuk
di kaki gedung pencakar langit new york dan washington
lalu anak-anak kita datang mengais rezeki
dari tempat-tempah sampah mereka

Miliaran rupiah
mengalir bebas ke negeri tetangga
menyisakan lingkungan tanpa jiwa
di tangan segelintir manusia
yang menggadaikan masa depan bangsa
dan menjadi srigala bagi sesamanya

sukabumi, agustua 2009

0 komentar:

Posting Komentar

 
 
 

lihat iklan, dapat duit !

 
Copyright © Sukses Dunia-Akhirat | Using Amoebaneo Theme | Bloggerized by Themescook | Redesign by Kang eNeS
Home | TOP